KASUKABUMI.id – Pemerintah Desa (Pemdes) Cidolog bersama warga setempat bergotong royong membersihkan area Curug Caweni, yang terletak di Kampung Cilutung, Desa/Keca- matan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini meliputi pembersihan semak belukar yang menutupi papan nama curug di atas bukit dan memperbaiki jalur menuju air terjun agar lebih aman serta nyaman bagi pengunjung. Pesan Kepala Desa Cidolog, Dasep, menjelaskan bahwa pembersihan ini merupakan langkah awal dalam upaya penataan Curug Caweni sebagai destinasi wisata andalan desa. “Kami ingin memastikan para pengunjung merasa aman dan nyaman saat menikmati keindahan Curug Caweni. Menjaga kebersihan dan estetika curug ini adalah tanggung jawab kita bersama,” ujar Dasep, Sabtu (18/1/2025).
Sejak pandemi Covid-19 melanda pada 2020, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Curug Caweni menurun drastis. Meski begitu, Pemdes Cidolog terus melakukan berbagai perbaikan bertahap demi menarik kembali minat para wisatawan. Curug Caweni memiliki daya tarik berupa air terjun setinggi 20 meter yang hanya berjarak sekitar 50 meter dari jalan provinsi Sagarant- en-Cidolog, membuatnya mudah diakses. Salah satu keunikannya adalah batu fosil setinggi 7 meter yang menyerupai wajah manusia tengah merunduk, dikenal sebagai Arca Caweni, yang menambah nilai sejarah dan keindahan tempat ini.
Dasep berharap, dengan upaya pembersihan dan penataan yang berkelanjutan, Curug Caweni dapat kembali menjadi destinasi favorit wisatawan, sekaligus meningkatkan perekono- mian warga sekitar. “Kami akan terus menjaga keindahan Curug Caweni agar tetap menjadi daya tarik wisata yang berkelanjutan,” pung- kasnya.
Bangkitkan Wisata Lokal, Pemdes Cidolog Bersama Warga Bersihkan Curug Caweni
