KASUKABUMI || Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau emas Antam Logam Mulia kembali mengalami pelemahan pada perdagangan Sabtu, 1 November 2025. Berdasarkan data resmi Logam Mulia pada pukul 08.30 WIB di Butik Emas Graha Dipta, Pulo Gadung, harga emas satuan 1 gram diperdagangkan di level Rp2.290.000 per batang, turun Rp15.000 dibandingkan posisi sehari sebelumnya.
Pelemahan ini sekaligus menghentikan tren penguatan harga yang sempat terjadi pada perdagangan kemarin.
Adapun harga buyback atau pengembalian emas oleh Antam juga mengalami koreksi sebesar Rp15.000 menjadi Rp2.155.000 per gram.
Berikut daftar harga emas Antam Logam Mulia terkini:
Satuan Harga (Rp/Baru)
1 gram 2.290.000
Buyback 2.155.000
(Harga dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kondisi pasar)
Tekanan dari Kebijakan Suku Bunga AS
Pelemahan harga emas Antam sejalan dengan kinerja emas global. Pada penutupan perdagangan Jumat (31/10), harga emas dunia anjlok ke kisaran US$4.002 per troy ons. Ketidakpastian terkait arah kebijakan suku bunga Federal Reserve (The Fed) membuat investor kembali berhati-hati dalam menempatkan aset pada instrumen logam mulia.
Pelaku pasar menilai adanya potensi The Fed mempertahankan suku bunga tinggi lebih lama untuk meredam tekanan inflasi di Amerika Serikat. Kondisi tersebut membuat minat investor terhadap emas sebagai aset lindung nilai mengalami penurunan.
Meski demikian, analis memperkirakan volatilitas harga emas masih akan berlangsung dalam beberapa pekan ke depan, seiring rilis data ekonomi terbaru dan keputusan resmi bank sentral AS terhadap kebijakan moneternya.
(Noval)












